Kelatnas Perisai Diri Unitomo Sukses Gelar Unitomo Cup 1.


Keluarga Silat Nasional (Kelatnas) Perisai Diri (PD) Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) membuktikan mampu menggelar event tanding se jawa Timur di kampus Unitomo.
Selama tiga hari yaitu Jumat – Minggu (15/3-17/3) Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) silat andalan Unitomo itu telah menggelar pertandingan silat antar Kelatnas se Jawa Timur. Event tanding yang dibesut dengan tema Unitomo Cup 1 ini berlangsung meriah diikuti 253 pesilat dari berbagai kontingen Kelatnas di Jawa Timur seperti Surabaya, Bojonegoro, Banyuwangi, Situbondo, Lamongan, Malang, Pasuruan dan Madura. Diantaranya kategori yang dipertandingkan adalah kategori tanding IPSI kelas A-F putra-putri remaja dan dewasa, kategori serang hindar putra putri, kategori seni tunggal putra putri, kategori tanding ipsi putra putri remaja.


Foto: Ajang Tanding Silat

 
Foto: Ajang Tanding Silat

Menurut Ferdi ketua panitia ajang silat ini mengatakan bahwa untuk kali pertama UKM Silat Perisai Diri mendapat kepercayaan dari Pengda Perisai Diri Provinsi Jawa Timur. “Puji Tuhan saya sangat bersyukur bisa melaksanakan amanah ini. Amanah ini tidak hanya mengadakan pertandingan silat tapi juga merupakan upaya pembinaan dan menambah jam terbang bertarung pesilat PD  di berbagai kelas agar selalu tangguh dan siap sebagai atlit silat Jawa Timur,” tutur Ketua UKM Silat PD Unitomo ini.


Foto: Ajang Tanding Silat

Dalam sambutan penutupan mewakili rektor Slamet Riyadi wakil rektor II mengatakan pentingnya event ini dilaksanakan setiap  tahun terutama disamping ikut melestarikan budaya nasional kegiatan ini pula dapat merekatkan tali sillaturahmi keluarga besar Kelatnas Perisai Diri Jawa Timur. “Saya mewakili rektor Unitomo sangat mengapresiasi pelaksanaan pertandingan ini. Dari pimpinan Unitomo akan selalu support kegiatan ini untuk menjadi agenda kegiatan tahunan UKM Perisai Diri Unitomo,’ ujar doktor Ilmu Ekonomi ini.  “Unitomo adalah kampusnya para atlit. Kami selalu mengapresiasi para juara dari event seperti ini dengan pemberian beasiswa bila ingin kuliah disini” imbuhnya.

 
Foto: Ajang Tanding Silat

Ajang tanding silat yang berlangsung selama tiga hari tersebut berhasil menjaring beberapa juara dari beberapa kategori yang ditandingkan dan keluar sebagai juara umum diraih Kelatnas SMAN 1 Pasanggaran, dan juara umum II diraih Kelatnas SMP YP 17 Surabaya, sedangkan untuk Juara Umum III berhasil diraih Kelatnas kota Malang. (AGBAR)





Share this Post