Dua Alumni FKIP Unitomo lulus tes CPNS


Berita bahagia menghampiri Maria Vianey Roswita Wanggur. Gadis berasal dari Manggarai ini merupakan alumni FKIP Unitomo program Studi  Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang telah wisuda pada bulan Oktober 2018 dan berhasil lulus tes seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kab. Manggarai. Dalam waktu dekat, Maria akan mengajar di SMPN 1 Reok.

Bukan hanya Maria saja, Yulianitasari Babys Alumni FKIP prodi pendidikan Matematika yang telah diwisuda tahun 2015 juga berhasil lulus tes CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan. Yulia akan mengajar di SMPN Bokong. “saya mengucapkan terima kasih banyak atas segala doa dan bimbingannya selama saya kuliah di FKIP” ucapnya saat legalisasi ijazah di FKIP Unitomo. Dekan FKIP juga turut bahagia melihat keberhasilan para alumni di luar sana. “saya yakin anak-anak mampu berkembang setelah lulus dari sini. Kita tidak bisa menebak sejauh mana kesuksesan yang akan anak-anak raih saat mereka masih kuliah. Dan ini buktinya, anak-anak bisa bersaing di luar sana” ujar Hetty Purnamasari selaku Dekan FKIP.

Maria Vianey Roswita Wanggur saat wisuda

 

Share this Post