Alan, Siswa SMK Berprestasi, Bagikan Ilmu Keamanan Jaringan di Unitomo
Maulana Riski Dwi Putra, atau yang akrab disapa Alan, siswa kelas XI SMK 17 Agustus 1945 Surabaya, hadir di Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) pada Jumat, 13 Desember 2024, atas undangan UPT Teknologi Informasi (TI). Didampingi guru pembimbingnya, Yuli Dwi Nuraini, S.Kom, dan Ketua Program Studi Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Alan membagikan pengalaman dan keahliannya di bidang keamanan jaringan.
Dalam acara yang berlangsung di ruang UPT TI Unitomo, Kepala UPT TI Rusdi Hamidan, S.Kom., M.Kom., bersama beberapa staf, memberikan apresiasi atas kontribusi Alan dalam menemukan celah keamanan pada beberapa website Unitomo. Alan juga mendemonstrasikan teknik pengujian penetrasi (pentest) pada server dan jaringan, sebuah keterampilan yang jarang dimiliki siswa seusianya.
Alan berbagi cerita tentang dedikasinya dalam mengidentifikasi kelemahan website berbagai institusi, baik nasional maupun internasional. Hasil temuannya telah membantu meningkatkan keamanan website di instansi pemerintahan, kampus, dan perusahaan. Atas kontribusinya, Alan menerima penghargaan dari NASA melalui program NASA VDP dan Sekretaris Jenderal DPR RI. Suasana semakin menarik saat Alan dengan lugas menjawab pertanyaan seputar pengalamannya bergabung dengan kelompok hacking dan bimbingan dari para gurunya.
Yuli Dwi Nuraini, S.Kom., selaku guru pendamping Alan, juga menyampaikan bahwa kemampuan di bidang cyber security memiliki dampak positif dan negatif. "Sebagai guru pembimbing, kami perlu melakukan pembinaan dan monitoring agar siswa tidak tergoda untuk melakukan tindakan negatif seperti akses ilegal, carding, dan tindakan lain yang melanggar hukum," ujarnya. Ia juga menambahkan bahwa pembinaan yang baik akan membantu siswa memanfaatkan keahliannya untuk hal-hal yang bermanfaat.
Selain menjadi Cyber Security Enthusiast, Bug Hunter, dan Security Researcher, Alan juga aktif sebagai atlet dayung dan petinju. Kehadirannya bersama Ibu Yuli di Unitomo menjadi inspirasi bagi banyak pihak. "Sukses terus untuk Alan dalam meraih cita-citanya menjadi Cyber Security Specialist di masa depan," ucap Rusdi Hamidan mengakhiri acara saat menyerahkan piagam penghargaan.